Kutipan dari Asma Nadia - Halaman 6
Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Asma Nadia. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Asma Nadia
Penulis dari Indonesia, Pendiri Forum Lingkar Pena dan Manajer Asma Nadia Publishing House
1972 -
Menampilkan 101 - 115 dari 115 kutipan
Di persinggahan yang kita lewati tak tersisa apa-apa selain cinta yang terus mengelana.
Diantara rembulan yang tersembunyi dalam gelap dan gemerisik angin yang datang dari kejauhan kemana akan kubisikkan cinta?
Gerimis menghapus jejakmu sampai tak tersisa.
Harta dan kebangsawanan, tak membuat laki-laki menjadi pangeran. Cinta sejati seorang putrilah yang mengubahnya.
Jika waktu ada di genggaman, cuma lagu rindu yang kunyanyikan buatmu.
Kamu tahu, seorang Ayah mungkin akan pergi. Namun, setiap Ibu akan terus menemani.
Kesalahan terbesarku adalah: aku mencintaimu, tetapi tidak berfikir tentangmu.
Laki-laki, dimana kau sandera kegagahan yang biasa menyelimuti kata-katamu?
Orang punya alasan sendiri yang mendasari pilihan-pilihan dalam hidup, yang tentu tak semuanya cocok satu sama lain.
Ra adalah bunga dan aku bukan kupu-kupu.
Sejarah tak mencatat para pecundang, bahkan walaupun bumi melahirkannya.
Semoga kerinduan tak terus berlabuh pada kesenyapan.
Tak kupedulikan luka dan impian, sebab menemukanMu adalah tujuan.
Tidak Butuh Fisik yang sempurna untuk mempunyai kisah cinta yang sempurna.
Kutelusuri keindahan-Mu: pada debu-debu yang melintas Pokhara pada ketenangan Phewa yang penuh cinta dan di lekuk mistisnya Himalaya.
Kutipan-kutipan dari Asma Nadia di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.