Kutipan dari Bong Chandra - Halaman 8
Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Bong Chandra. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Bong Chandra
Pebisnis, pembicara dan motivator dari Indonesia
1987 -
Menampilkan 141 - 160 dari 170 kutipan
Semua produk terbaik, perusahaan terbaik, merekapun bisa punah bila tidak berubah. Berubahlah sebelum diperlukan.
Seorang komunikator yang baik, biasanya lebih tertarik dengan topik dari lawan bicaranya daripada dirinya sendiri.
Sinisme adalah sebuah karakter yang timbul dari ketidakmampuan untuk melihat orang lain berkembang.
Sukses itu sederhana. Perhatikan mereka yang lebih dulu sukses, lihat apa yang mereka lakukan, setelah itu lakukanlah lebih keras.
Talenta seseorang menentukan seberapa cepat ia sukses, karakter seseorang menentukan berapa lama ia dapat sukses.
Tanpa antusiasme kita seperti ‘MATI’ sebelum kematian.
Target paling minimal dalam memulai bisnis adalah rugi. Kenapa rugi? Karena minimal anda sudah memulai.
Tegas bukan berarti berteriak, suara yang keras sama sekali tidak ada hubungannya dengan ketegasan.
Tidak ada kesuksesan yang murah harganya, karena ‘Menyerah’ pun perlu usaha.
Tidak ada pemberian yang lebih baik dari ‘Maaf’. Ingat jangan menyimpan maafmu lebih dari 24 jam.
Tidak memiliki impian adalah hal yang menyedihkan, tapi lebih menyedihkan ketika memiliki impian lalu melepaskannya.
Tidak perlu gemetar saat meminta maaf, karena Anda pribadi paling berani di dunia.
Tidak perlu keahlian khusus untuk mencari musuh, tapi perlu kesetiaan untuk mempertahankan teman.
Visi yang tidak realistis tetap lebih baik daripada melangkah tanpa Tujuan.
Wajar bila orang-orang terdekat meragukan apa yang Anda perjuangkan sekarang, karena pikiran orang lain belum tentu semaju pikiran Anda.
Berdoa itu mudah, tapi percaya dengan doamu adalah ujian.
Hidup seseorang sulit ditebak, tapi nasib orang malas mudah untuk ditebak.
Jangan batasi impianmu dengan pendapat orang lain.
Jika kita bekerja keras hanya saat kita butuh uang, itu artinya kita adalah budak uang. Bekerja keraslah untuk sesuatu yang lebih besar dari Uang.
Jika sukses itu begitu mudah? Kita pasti sedang dalam masalah sekarang, karena hampir semua orang berhenti bekerja.
Kutipan-kutipan dari Bong Chandra di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.