Kutipan dari Mario Teguh - Halaman 15
Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Mario Teguh. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Mario Teguh
Motivator dan konsultan dari Indonesia
1956 -
Menampilkan 281 - 300 dari 309 kutipan
Kebahagiaan adalah hak. Dan seperti semua hak, kitalah yang diharapkan datang menjemputnya.
Kebahagiaan adalah masalah keputusan. Hidup yang berbahagia adalah untaian dari keputusan-keputusan untuk berbahagia, dari satu waktu ke waktu berikutnya.
Kebesaran orang bukan ditentukan oleh besar kecil tubuhnya, melainkan besar kecil hatinya.
Kecantikan wajah dan dandanan adalah keindahan untuk pandangan orang yang melihat yang di luar, tapi kecantikan jiwa hanya bisa dilihat dengan mata hati.
Kemampuan adalah kualitas pribadi yang menjadikan yang tadinya sulit, menjadi mudah.
Kemiskinan tidak memalukan, yang memalukan adalah kemiskinan dalam kemalasan dan pesimisme.
Ketahuilah, bahwa hidup dengan sepenuhnya ikhlas dalam kebaikan, adalah persiapan bagi kehidupan abadi yang indah dan mulia bersama semua jiwa terkemuka di surga nanti.
Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai.
Lebih mudah melakukan sesuatu dengan benar daripada menjelaskan mengapa Anda tidak melakukannya dengan benar.
Membuat rencana adalah mudah. Membuat rencana yang baik tidak semudah itu. Tapi, yang paling sulit adalah melaksanakan rencana yang sederhana dengan baik.
Menerima apa adanya bukanlah sikap yang mewakili keberserahan kepada Tuhan.
Mengupayakan tercapainya yang terbaik, adalah sikap orang yang mensyukuri apa pun yang telah ada pada dirinya, untuk mencapai yang terbaik bagi dirinya, keluarganya, dan bagi sebanyak-mungkin orang lain.
Orang yang belum mencoba tidak boleh megatakan tidak mungkin.
Orang yang hidup hanya untuk dirinya sendiri.
Orang yang kehilangan hormat kepada rencana-rencananya sendiri, akan kehilangan kepercayaan kepada haknya bagi masa depan yang berkualitas.
Patah hati itu resiko wajar dalam upaya menemukan cinta sejatimu. Bangkitlah, indahkan dirimu, mulai lagi.
Sadarilah, engkau sering merasa tidak berbahagia karena mengira bahwa yang tidak kau miliki adalah kebahagiaan. Ingatlah, bukan kebahagiaan yang membuatmu bersyukur, tapi kesyukuranmu lah yang menjadikanmu berbahagia.
Satu-satunya perasaan yang bisa menandingi pedihnya patah hati adalah perasaan saat jatuh cinta.
Segala hal terjadi, yang baik dan yang buruk. Yang bisa kau lakukan adalah bergerak dengan sebaik-baiknya.
Semua waktu adalah waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu yang baik. Jangan menjadi orang tua yang masih melakukan sesuatu yang seharusnya dilakukan saat muda.
Kutipan-kutipan dari Mario Teguh di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.