Kutipan dari Najwa Shihab - Halaman 4
Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Najwa Shihab. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Najwa Shihab
Presenter berita, jurnalis dari Indonesia
1977 -
Menampilkan 61 - 80 dari 560 kutipan
Telah berlalu show politik permainan citra, sebab rakyat sudah terlatih memisah dusta dari kata.
Setiap hukum yang dipakai menindas, pengacara seharusnya hadir mewakili tertindas.
Mereka yang dipilih dengan suara, jangan berlagak lupa menggunakan mata dan telinga.
Saat hukum terbelit begitu mudah, langit keadilan runtuh menimpa si lemah.
Para pemilih harus diberi kandidat bermutu agar Pilkada tak jadi pesta yang sambil lalu.
Istana bukan cuma di Merdeka Utara, Indonesia juga bukan hanya Jakarta.
Dalam dunia penuh pura-pura, anak muda sibuk memisahkan dusta dari kata.
Bagaimana akan bersikap anti-korupsi, jika sejak muda hanya sibuk dengan urusan sendiri?
Bagi rakyat, politik bukan urusan koalisi atau oposisi tetapi bagaimana kebijakan publik mengubah hidup sehari-hari.
Yang menjadi pena adalah kebaikan, yang menjadi tinta adalah kemanusiaan.
Kita adalah anak panah yang harus meluncur, sangat banyak sawah ladang yang mesti dicangkul.
Gelapnya misteri kejahatan bisa dibongkar ilmu pengetahuan. Forensik dapat menjelaskan yang buram, mengangkat bukti-bukti yang karam.
Demikian cepat dan fananya kekuasaan, betapa suap dan godaan uang telah menghinakan.
Zona nyaman selalu menghadirkan ketenangan, tak semua siap menghadapi guncangan.
Hebat memutuskan sosok berkualitas, berani mengabaikan yang tak pantas.
Mari berhenti melihat penderita HIV/AIDS sebagai aib dan nista,mereka layak menyambung hidup & berdaya dengan dukungan kita.
Pemuda masa silam menggelorakan kehendak bersatu, hari ini rayakanlah Indonesia tanpa ragu.
Terseret musim kampanye politik, karena alasan ideal atau sekadar taktik.
Di negeri yang penuh muslihat, korupsi seolah jadi perkara lumrah. Perburuan menjadi paling kaya, menjadi hobi para abdi negara.
Kebanggaan profesi bukan karena materi, tapi seberapa banyak bisa mengabdi.
Kutipan-kutipan dari Najwa Shihab di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.