363 Kata-Kata Bijak Tentang Kesuksesan

Kebijaksanaan tentang kesuksesan dari orang-orang ternama kerap memiliki pesan penting yang relevan sepanjang zaman.

Menampilkan 1 - 20 dari 363 hasil

Jika kita "tidak mudah menyerah", maka kita sudah dekat sekali dengan kesuksesan. Karena di dunia ini, ada dua orang yang susah sekali dikalahkan: 1. orang yang sabar; 2. orang yang tidak mudah menyerah.

Jika A adalah kesuksesan hidup, maka A = x + y + z. rn x adalah bekerja; y adalah bermain; dan z adalah tutup mulutmu.

Tidak ada kesuksesan tanpa kerja keras. Tidak ada keberhasilan tanpa kebersamaan. Tidak ada kemudahan tanpa doa.

Jangan menilai saya dari kesuksesan, tetapi nilai saya dari seberapa sering saya jatuh dan berhasil bangkit kembali.

Bersabar dalam kemudahan, kesuksesan, dan pujian itu lebih berat dibandingkan sabar dalam kesempitan.

Banyak orang bilang saya gila, hingga akhirnya mereka dapat melihat kesuksesan saya karena hasil kegilaan saya.

Manusia yang unggul membuat kesulitan yang harus ia selesaikan sebagai prioritas utama, kesuksesan datang setelahnya.

Jangan terlalu mengejar hasilnya, nanti kita lupa hakikat kesuksesan yang sesungguhnya.

Manajemen adalah keefektifan dalam menaiki tangga kesuksesan; Kepemimpinan menentukan apakah tangga tersebut bersandar pada tembok yang kokoh.rn

Manajemen adalah keefektifan dalam menaiki tangga kesuksesan; Kepemimpinan menentukan apakah tangga tersebut bersandar pada tembok yang kokoh.rn

Bukan hanya teladan kesuksesan, tapi juga kegagalan dan pergerakan yang dicetuskan.

Kesuksesan dan kebahagiaan akan sangat berarti jika kau mau berbagi dengan orang lain.

Jika Anda bekerja hanya untuk uang, Anda takkan pernah sukses, tetapi jika Anda mencintai apa yang Anda kerjakan dan selalu mengutamakan kepentingan pelanggan, kesuksesan akan ada di tangan Anda.

Akan selalu ada jalan menuju sebuah kesuksesan bagi siapapun, selama orang tersebut mau berusaha dan bekerja keras untuk memaksimalkan kemampuan yang ia miliki.

Toko yang menjual barang-barangnya dengan harga murah, namun kurang menaruh perhatian pada layanan yang diberikannya, tidak akan mencapai kesuksesan seperti halnya toko dengan pegawai yang sopan. Pelanggan tidak begitu tertarik untuk menghemat sedikit uang belanja dengan mengorbankan layanan yang diterimanya. Pelayanan yang sopan akan menjadikan pelanggan sebagai iklan berjalan.

Bangun kesuksesan dari kegagalan. Keputus-asaan dan kegagalan adalah dua batu loncatan yang paling baik menuju kesuksesan.

Kehidupan akan segera membaik saat kita berani mengambil risiko. Keberanian melangkah adalah Kunci Kesuksesan.

Bila telah diperjuangkan dengan sungguh-sungguh baik hasilnya sukses atau gagal sesungguhnya semangat perjuangan itu adalah kesuksesan tersendiri.

Kesuksesan tidak hanya dilihat dari berapa jumlah uang yang dihasilkan, tapi juga dari berapa besar manfaatmu untuk orang lain.

Beban, menghadapi kesulitan, mendukung pertemanan, melawan semua musuh demi kelangsungan hidup dan kesuksesan kebebasan.

Begitulah kutipan inspiratif tentang kesuksesan dari tokoh terkenal yang bisa memotivasi kita hari ini.